HAFLAH AT-TASYAKUR LIL IKHTITAM DAN PERINGATAN MAULID NABI MUHAMMAD SAW PONDOK PESANTREN DARUTH THOLIBIN DESA CANDISARI KECAMATAN WINDUSARI


Created At : 2018-11-18 00:00:00 Oleh : WIDODO ANWARI Sub Bagian Dokumentasi Dibaca : 52

Terkait dengan acara pengajian dalam rangka Tasyakur lil ikhtitam ini,  yang pertama kali saya sampaikan adalah ucapan SELAMAT kepada para santri yang telah mengkhatamkan ilmu dalam taklim muta’alim selama satu tahun ini.

Doa dan harapan saya, semoga ilmu-ilmu yang telah diterima dan diserap nantinya akan bisa bermanfaat dalam kehidupan yang akan datang. Baik kehidupan di dunia dalam berkeluarga, bermasyarakat, berbangsa dan bernegara, maupun kehidupan di akherat kelak. Amin Allahumma Amin.

Selanjutnya, kita semestinya juga tidak henti-hentinya bersyukur ke hadirat  Allah SWT, karena saat ini dan di majelis ini kita kembali dapat memperingati Maulid Nabi Besar Muhammad SAW, sebagai wujud penghormatan yang dalam dari segenap umat kepada Nabi Muhammad SAW.

Nabi Muhammad SAW bukan saja seorang Rasul Allah, tetapi juga pemimpin umat manusia. Ajaran Islam yang beliau sampaikan telah mengubah wajah dan peradaban dunia ke arah yang lebih baik, lebih manusiawi, dan lebih beradab.

Oleh karena itu setiap kali kita memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, ada dua hal bisa menjadi pelajaran bagi kita bersama yaitu :

Yang Pertama, kita mengenang kepribadian Rasulullah dan perjuangan Beliau yang amat berat dalam membangun umat, bangsa dan negara.

Kedua, kita selalu diingatkan untuk memperkuat kesadaran dan komitmen, mencontoh dan meneladani apa yang dilakukan oleh Rasulullah.

Oleh karena itu, semestinya kita perlu terus menyempurnakan kepribadian kita dari hari ke hari, dari waktu ke waktu, dengan terus berupaya meneladani apa yang telah dilaksanakan oleh Rasulullah.

Setiap memperingati Maulid Nabi, kita juga selalu mendapatkan nilai dan pelajaran besar dari kepemimpinan Rasulullah dalam mengatasi persoalan, ujian, dan tantangan yang sangat berat pada zaman beliau.

Nilai-nilai besar dan pelajaran yang dapat kita petik serta dapat saya kemukakan pada kepada para hadirin semua adalah untuk menjadi bahan refleksi kita dari sifat Beliau yang sabar, tegar, tawakal, dan tetap bersyukur kepada Allah SWT meskipun menghadapi tantangan dan ujian seberat apapun.

Sifat Sang Nabi inilah yang harus selalu kita teladani dalam memecahkan berbagai persoalan kehidupan, baik kehidupan berkeluarga, bermasyarakat maupun berbangsa dan bernegara.***) Widodo Anwari Humas dan Protokol Setda Kabupaten Magelang.

GALERI FOTO

Agenda

Tidak ada acara